Jose Mourinho Mengatakan Akan Tetap Menurunkan Tim Terbaiknya Saat Menghadapi Maribor


  • Hobby Bola 88 - Manajer Chelsea, Jose Mourinho, untuk saat ini tak memikirkan laga melawan Manchester United. Oleh karena itu, dia akan mengerahkan pemain-pemain terbaik saat timnya melawan Maribor.

  • Chelsea memang sedang ditunggu dua pertandingan penting di dua kompetisi berbeda. The Blues akan menjamu Maribor di matchday 3 Liga Champions, Rabu (22/10/2014) dinihari WIB. Setelah itu, mereka akan bertandang ke markas MU dalam lanjutan Premier League, Minggu (26/10) mendatang.

  • Bagi Mourinho, yang jadi prioritas sekarang adalah Maribor. Dia baru akan memikirkan MU setelah laga melawan Maribor terlewati.

  • "Tidak ada Manchester United dalam pikiran saya. Yang ada dalam pikiran saya adalah Maribor," ucap Mourinho di situs resmi UEFA.

  • "Saya tidak akan mengistirahatkan pemain-pemain saya. Kami harus memikirkan pertandingan ini, bukan pertandingan (matchday 4) di Slovenia," imbuhnya.

  • Chelsea saat ini memuncaki klasemen sementara Grup G. Mereka mendapatkan empat poin setelah bermain imbang 1-1 dengan Schalke dan mengalahkan Sporting Lisbon 1-0.

  • "Kami punya empat poin. Itu tidak buruk. Tapi, kami membutuhkan tujuh poin dari tiga pertandingan pertama. Bukan untuk lolos, karena dengan tujuh poin Anda masih jauh dari lolos. Tapi, tujuh poin memberi Anda sedikit stabilitas untuk paruh kedua fase grup," tutur Mourinho.

  • "Saya cuma punya satu tantangan. Tantangan saya adalah menang besok," tandasnya.

Comments

Popular posts from this blog

Presiden Inter Milan, Massimo Moratti Mengundurkan Diri dari Jabatannya

Terry: Chelsea Main Lebih Menyerang dan Bertahan dengan Solid

Sir Alex Ferguson di Anggap Turut Bertanggung Jawab, Saat Manchester United Berpenampilan Buruk Musim Lalu