Paco Alcacer Membayar Kepercayaan Manager Tim Dengan Penampilan Yang Menjanjikan Bersama Tim


  • Hobby Bola 88 - Paco Alcacer membuat penampilan yang menjanjikan bersama timnas Spanyol dalam Kualifikasi Piala Eropa 2016. Striker 21 tahun itu menyebut punya tekad kuat untuk tampil habis-habisan mumpung ada kesempatan. 

  • Alcacer langsung membayar kepercayaan manajer tim 'Matador' Vicente del Bosque yang memberikan tempat di La Furia Roja. Pemain Valencia itu membukukan tiga gol dalam empat yang dilakoni. 

  • Dia menyebut jalan ke timnas tak diraih dengan cara yang mudah. Para pemain, termausk dirinya, harus bisa memberikan pembuktian di klub untuk membuka jalan ke timnas. Lagipula, pesepakbola yang memulai debut bersama timnas Spanyol--di laga friendly versus Prancis sebagai pengganti Diego Costa--4 September tahun ini tersebut mempunyai tekad kuat untuk melanjutkan jalan yang sudah dijalani bersama timnas usia muda.

  • "Sejatinya kami yang datang kemari adalah mereka yang tampil oke bersama klub masing-masing. Nah, ketika kamu mempunyai kesempatan, kamu harus tampil habis-habisan, sebisa yang kamu mampu," kata Alcacer seperti dikutip Inside Spanish Football. 

  • "Tapi, langkah berikutnya juga dtentukan kerja sama dengan rekan satu tim. Kami sudah membuat hasil oke bersama sejak timnas di level U-21, U-20, dan U-19. Sekarang kami meraihnya di sini," beber dia. 

  • Bersama Valencia, Alcacer membukukan empat gol dan empat assist dalam tujuh laga La Liga Primera musim ini. Kontribusi itu membuat Los Che ada di urutan kedua papan klasemen dengan raihan 17 poin dan hanya tertinggal dua poin dari Barcelona sebagai pemuncaknya.

Comments

Popular posts from this blog

Presiden Inter Milan, Massimo Moratti Mengundurkan Diri dari Jabatannya

Terry: Chelsea Main Lebih Menyerang dan Bertahan dengan Solid

Sir Alex Ferguson di Anggap Turut Bertanggung Jawab, Saat Manchester United Berpenampilan Buruk Musim Lalu