Tandang ke Markas Levante di Ciutat de Valencia, Iker Casillas Mengatakan Ini Merupakan Kesempatan Membawa Pulang 3 poin


  • Hobby Bola 88 - Kapten Real Madrid Iker Casillas menganggap duel dengan Levante akhir pekan ini sebagai laga krusial. Menjadi peluang untuk memotong jarak dengan para rival, sang kiper juga menganggap duel itu jadi modal sebelum menjalani dua laga sulit berikutnya. 

  • El Real masih tercecer di urutan keempat papan klasemen La Liga Primera hingga pekan ketujuh kompetisi. Si Putih mengantongi 15 poin dari lima kemenangan sejauh ini. Artinya, tim besutan Carlo Ancelotti itu masih tertinggal empat poin dari Barcelona yang menguasai puncak (19 poin). 

  • Maka lawatan ke markas Levante di Ciutat de Valencia, Valencia, pada Sabtu (18/1/2014) malam WIB akan jadi kesempatan besar Madrid untuk membawa pulang tiga poin. 

  • Selain itu, kemenangan atas Levante juga menjadi modal Madrid untuk menghadapi duel dengan Liverpool dalam lanjutan Liga Champions dan El Clasico pada 25 Oktober. 

  • "Sisi positifnya adalah kami mempunyai motivasi besar untuk kembali ke jalur yang benar dan memompa performa terbaik untuk memotong gap dengan rival-rival kami di La Liga," kata Casillas seperti dikutip Inside Spanish Football. 

  • "Ketika kami semua kembali dari pertandingan internasional, kami berkumpul lagi di klub dan langsung disuguhi pertandingan berat. Levante adalah tim yang jadi sasaran untuk mendapatkan poin itu. 

  • "Kemudian pertandingan berikutnya, kami akan menghadapi Liverpool. Laga itu tak kalah penting demi mengamankan jalan ke babak selanjutnya di Liga Champions. Setelah itu ada El Clasico yang selalu menjadi pertandingan luar biasa, dengan orang-orang yang selalu menantikannya," beber Casillas.

Comments

Popular posts from this blog

Presiden Inter Milan, Massimo Moratti Mengundurkan Diri dari Jabatannya

Terry: Chelsea Main Lebih Menyerang dan Bertahan dengan Solid

Sir Alex Ferguson di Anggap Turut Bertanggung Jawab, Saat Manchester United Berpenampilan Buruk Musim Lalu