Vidal Dikabarkan Didenda Juve Rp 1,5 M


  • Juventus - Tidak adanya Arturo Vidal dalam starting line-up Juventus kala mengalahkan AS Roma 3-2 diyakini terkait aksi indisipliner. Pesepakbola Chile itu pun harus membayar konsekuensinya dengan denda besar.

  • Vidal mengawali pertandingan dari bangku cadangan dengan menggantikan Andrea Pirlo di menit ke-79. Media-media setempat yakin bahwa Massimiliano Allegri memang sengaja menepikannya bukan karena alasan strategi.

  • Menurut La Gazzetta dello Sport edisi Senin (6/10), Vidal dihukum karena terlambat datang latihan pada Jumat silam. Hukumannya pun berat. Gelandang 27 tahun itu didenda yang mencapai 100 ribu euro atau sekitar Rp 1,5 miliar.

  • Besarnya denda Vidal itu disebut-sebut sebanding dengan besarnya kekecewaan yang dirasakan oleh klub. Pasalnya, Vidal rupanya juga terlambat datang di sesi latihan pagi pada hari sebelumnya setelah kembali dari Madrid. Hal ini membuat kesabaran Bianconeri sudah mencapai batasnya.

  • Tingkah Vidal itu dispekulasikan telah membuka jalan keluar dia dari Turin. Seperti diketahui Vidal kencang dihubungkan dengan kepindahan ke Manchester United pada musim panas lalu tapi toh urung terjadi.

  • Untuk mengeluarkan Vidal dari Juventus Stadium, MU diyakini mesti mengeluarkan 45 juta euro agar disetujui oleh Juve. Demikian dilansir Football Italia.

Comments

Popular posts from this blog

Presiden Inter Milan, Massimo Moratti Mengundurkan Diri dari Jabatannya

Terry: Chelsea Main Lebih Menyerang dan Bertahan dengan Solid

Sir Alex Ferguson di Anggap Turut Bertanggung Jawab, Saat Manchester United Berpenampilan Buruk Musim Lalu